Lowongan Kerja OMBUDSMAN REPUBLIK INDONESIA (ORI) - November 2016
Loker Kalimantan Timur

Informasi Lowongan Kerja Kalimantan Timur

Lowongan Kerja OMBUDSMAN REPUBLIK INDONESIA (ORI) - November 2016

Follow Us On :

OMBUDSMAN REPUBLIK INDONESIA (ORI) didirikan pada 10 Maret 2000, yang mana sebelumnya diberinama Komisi Ombudsman Nasional merupakan suatu lembaga negara di Indonesia yang memiliki kewenangan mengawasi penyelenggaraan pelayanan publik baik yang dilaksanakan oleh penyelenggara negara dan pemerintah, termasuk juga yang diselenggarakan oleh BUMN (Badan Usaha Milik Negara) , BUMD ( Badan Usaha Milik Daerah) dan tentunya Badan Hukum Milik Negara serta badan swasta atau perseorangan yang memiliki tugas menyelenggarakan pelayanan publik tertentu yang sebagaian atau seluruh dananya bersumber dari Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara atau Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah.

OMBUDSMAN REPUBLIK INDONESIA (ORI) saat ini mengundang Putra dan Putri Indonesia yang berintegritas, cerdas dan gigih untuk mengabdi, membangun karier dan mengawal pelayanan publik bebas maladministrasi.

  • 208 Calon Asisten OMBUDSMAN REPUBLIK INDONESIA (ORI) di seluruh Indonesia dengan pendidikan minimal S1, berusia 22 tahun - 35 tahun.
  • 3 Kepala Perwakilan OMBUDSMAN REPUBLIK INDONESIA (ORI) di Provinsi Jawa Tengah, Kalimantan Utra dan Maluku dengan pendidikan minimal S1, berusia 40 tahun - 60 tahun.
Untuk informasi lebih lanjut dapat mengunjungi :
www.ombudsman.go.id

Pendaftaran ditutup tanggal 23 November 2016

No comments :

Post a Comment